Pemprov Kalsel Perpanjang PPKM Mikro Hingga 5 April Mendatang | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Rabu, 24 Maret 2021

Pemprov Kalsel Perpanjang PPKM Mikro Hingga 5 April Mendatang

BERITABANJARMASIN.COM - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di Kalsel kembali di perpanjang hingga 5 April 2021. Penjabat (Pj) Gubernur Kalsel, Safrizal ZA bersiap dengan melakukan rapat koordinasi bersama Bupati Wali Kota se-Kalsel, secara daring. 

Safrizal meminta kepada Bupati Wali Kota untuk segera menerbitkan SK PPKM Mikro di daerahnya. Kemudian mengaktifkan posko-posko, melakukan pemetaan dan updating zonasi RT/RW, mempercepat vaksinasi dan memperkuat testing rapid antigen. 

"Kepada kepala daerah saya minta untuk segera menerbitkan SK nya, kemudian aktifkan posko-posko yang ada, kita punya 1.408 posko yang tersebar, lakukan pemetaan dan zonasi RT/RW yang setiap harinya dilaporkan ke saya, mempercepat proses vaksinasi, perkuat testing dengan Rapid antigen, tegakan prokes dan bagikan masker kepada masyarakat," ucapnya, Rabu (24/3/2021).

Menurut Safrizal, PPKM Mikro yang sudah berjalan di selama ini harus ditingkatkan. Ia mengatakan metode PPKM Mikro tersebut bagus dalam menekan Covid-19 dari tingkat terkecil. Tentunya dengan diikuti disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. "Kita berharap Dldengan adanya PPKM dapat menahan laju penyebaran Covid-19 di Kalsel," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Kemenag Kalsel H Noor Fahmi menyarankan, agar pengajian-pengajian yang ada di masyarakat untuk dilakukan secara daring sama seperti proses belajar siswa. "Pengajian-pengajian kita harapkan dilakukan secara daring seperti yang dilakukan di Kabupaten Hulu Sungai Selatan," tutupnya. (fitri/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner