ASN Sekretariat DPRD Kalsel Disidak, Begini Hasilnya | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 17 Mei 2021

ASN Sekretariat DPRD Kalsel Disidak, Begini Hasilnya

BERITABANJARMASIN.COM - Kasubbid Penilaian dan Evaluasi Kinerja ASN Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kalsel, Andi Julizar bersama tim gabungan melakukan sidak di sekretariat DPRD Kalsel Senin (17/5/2021).

Hal ini dilakukan untuk mengetahui tingkat kehadiran para ASN dan sikapnya dalam mematuhi tata tertib (tatib) pada hari pertama masuk kerja pasca lebaran.

"Ini juga memastikan tidak ada ASN yang mudik atau memperpanjang hari liburnya untuk kepentingan pribadi," ujarnya.

Selain untuk mengetahui tingkat kehadiran, sidak juga dilakukan guna melihat kedisiplinan ASN dalam melaksanakan protokol kesehatan (prokes).

Sementara itu, Sekretaris DPRD Kalsel, AM Rozaniansyah menyampaikan tingkat kehadiran ASN mencapai 70 persen di hari pertama masuk kerja pasca libur Idul Fitri.

Kehadiran ASN ini menurutnya sesuai 
dengan arahan dari Penjabat Gubernur, Sekda dan juga Ketua DPRD Provinsi Kalsel.

Kendati demikian, dirinya mengungkapkan ada beberapa pegawai yang sakit dan cuti khusus sehingga tidak bisa berhadir. "Ada juga yang mengambil cuti hamil," ucapnya.

Lanjutnya, kegaiatan di awal masuk kerja ini telah mematuhi protokol kesehatan (prokes) untuk mencegah penyebaran Covid-19. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner