Balitbangda dan Bappeda Kalsel Bakal Digabung, Ini Respon Dewan Kalsel | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 18 Mei 2021

Balitbangda dan Bappeda Kalsel Bakal Digabung, Ini Respon Dewan Kalsel

BERITABANJARMASIN.COM Wacana penggabungan SKPD Pemprov Kalsel antara Bappeda dengan Balitbangda direspon Wakil Ketua DPRD Kalsel, M Syaripuddin. 

Ia menginginkan Balitbangda dapat berdiri sendiri karena menilai perkembangan zaman terus berkembang dengan penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi yang saat ini berbasis riset, invensi dan inovasi. 

Hal ini diatur dalam Peraturan Presiden Nomor 33 Tahun 2021 yang mengamanatkan kepada pemerintah daerah membentuk sebuah perangkat daerah dengan nomenklatur Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida), sehingga dapat diintegrasikan dengan Perangkat Daerah yang menyelenggarakan urusan Pemerintahan di Bidang Penelitian dan Pengembangan. 

Hal ini memberikan petunjuk bahwa penguatan Balitbangda dengan menjadi Badan Riset dan Inovasi Daerah memiliki porsi dan posisi penting sebagai penunjang urusan Pemerintahan di daerah. 

Brida Ketika menjadi perangkat daerah yang berdiri sendiri mempunyai tugas melaksanakan koordinasi, sinkronisasi, dan pengendalian penelitian, pengembangan, pengkajian, dan penerapan, serta invensi dan inivasi di daerah secara menyeluruh dan berkelanjutan. "Saya mengharapkan Brida dapat menjadi pusat data penelitian yang terintegrasi bagi seluruh Perangkat Daerah," katanya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner