Realisasi Raperda PPSMJ Diharapkan Jadi Konektivitas Antar Jalan Nasional-Kabupaten | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 30 Juli 2021

Realisasi Raperda PPSMJ Diharapkan Jadi Konektivitas Antar Jalan Nasional-Kabupaten


BERITABANJARMASIN.COM - Raperda tentang Penyelenggaraan Pengelolaan Sistem Manajemen Jalan (PPSMJ) mulai dilakukan studi banding oleh panitia khusus (Pansus) III DPRD Kalsel.

Ketua Pansus III DPRD Provinsi Kalsel, Agus Mawardi mengaku optimis raperda ini akan meningkatkan kesejahteraan perekonomian di masyarakat mulai dari sistem jaringan jalan provinsi yang betul-betul bisa dilaksanakan.

"Kami berharap jalan provinsi bisa menjadi konektivitas antar jalan nasional dan jalan kabupaten hingga desa," paparnya (29/7/2021) usai turun ke Kabupaten Barito Kuala dan Tanah Laut. 

Kabid Bina Marga Dinas PUPR Kalsel, M Yasin Toyib mengatakan mendukung dan siap mendampingi kelancaran raperda dimaksud sebagai produk hukum.

Sementara itu, staf ahli Raperda PPSMJ, Nurul Azkar menyampaikan realisasi ini diyakininya akan memberi manfaat langsung misalnya produk pertanian perdesaan akan mudah dipasarkan atau tenaga kerja perdesaan dapat bekerja di pusat-pusat kegiatan karena akses jalan mudah. Sedangkan secara tidak langsung ujarnya hasil-hasil produk pertanian bisa dijual. 

"Akses jalan yang mudah ini dapat mendorong desa-desa tertinggal untuk ikut bertumbuh," jelasnya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner