Relawan Rumah Zakat Action Salurkan Bantuan Banjir ke Tanah Bumbu | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 16 Agustus 2021

Relawan Rumah Zakat Action Salurkan Bantuan Banjir ke Tanah Bumbu

BERITABANJARMASIN.COM, SATUI -Tim Rumah Zakat Action Kalsel salurkan bantuan musibah banjir yang terjadi di Kecamatan Satui, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan. 

Banjir terjadi sejak tiga hari lalu (12/8/2021), ini akibat curah hujan yang tinggi. Tim tiba dilokasi banjir dan langsung melakukan koordinasi dengan masyarakat setempat di kecamatan Satui untuk membagikan bantuan berupa makanan siap sejumlah 500 bungkus dan 80 kaleng Super Qurban.

Setelah koordinasi, Tim Rumah Zakat Action langsung menyalurkan bantuan langsung ke rumah secara satu per-satu. 

"Terima kasih kepada Rumah Zakat Action Kalsel yang telah memberikan bantuan serta membantu pengerjaan di dapur umum dan juga membantu menyalurkan bantuan langsung ke warga yang terkena banjir," ujar pak Yusuf, salah satu aparat Desa Sinar Bulan.

Muhammad Luthfi Alfin Branch Manager Rumah Zakat Kalsel menjelaskan masyarakat yang ingin membantu meringankn beban saudara kita yang terkena dampak kebanjiran, kebakaran dan semacamnya, bisa menyalurkan bantuan melalui Rumah Zakat Kalimantan Selatan. 

Untuk Donasi online klik saja 
https://bit.ly/InfaqDonasiAksiSiagaBencana atau via Transfer Donasi di Rekening Resmi Rumah Zakat. (rilis)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner