BERITABANJARMASIN.COM - Kelanjutan proyek pembangunan Jalan Bebas Hambatan dari APBD Kalsel diprediksi memakan waktu cukup lama, sehingga ada kemungkinan pola pembiayaannya melalui pihak investor.
Kabid Bina Marga Dinas PUPR Kalsel, M Yasin Toyib mengatakan pembangunan proyek jalan bebas hambatan menghubungkan Banjarbaru-Batulicin Ibu kota Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) itu terus dilanjutkan tiap tahunnya karena memang anggarannya yang besar.
"Kami kerjakan bertahap dari sisi Banjarbaru kemudian dilanjutkan ke Tanah Bumbu, dua-duanya akan dikerjakan," ucapnya.
Ia pun mengakui jalan bebas hambatan dimaksud sementara belum masuk proyek strategis nasional (PSN).
Ketua Komisi III DPRD Kalsel, Sahrujani mengatakan dalam rapat kerja dengan PUPR Kamis (2/9/2021) banyak membahas mengenai masalah jalan disamping rencana kerja dan anggaran.
Menurutnya kelanjutan pembangunan jalan bebas hambatan ini masih terkendala dana sebab anggaran yang berasal dari APBD yang ada difokuskan pada penanganan Covid-19. Oleh sebab itu, Pemprov Kalsel tengah mencari solusi untuk pembiayaan proyek jalan bebas hambatan itu karena keterbatasan anggaran. =
"Disampaikan Kepala Dinas PUPR Kalsel, yang juga Sekda Provinsi akan mencarikan pola pembiayaan mau ditawarkan ke investor," paparnya. (maya/sip)
Posting Komentar