BERITABANJARMASIN.COM - Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kota Banjarmasin bersama Yayasan Baiman menggelar donor darah, di masjid Agung Miftahul Ikhsan, Selasa (12/10/2021).
Ketua BKPRMI Kota Banjarmasin, Ichrom Muftezar menyampaikan kegiatan tersebut merupakan agenda ke-6 yang telah dilaksanakan pihaknya. "Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin BKPRMI Banjarmasin yang dilaksanakan empat bulan sekali," terangnya.
Kali ini disponsori langsung oleh Yayasan Baiman dengan menyumbangkan 100 paket sembako bagi para pendonor.
Dari yang terdaftar 119 hanya ada 85 orang yang bisa mendonorkan darahnya terdiri dari 11 kantong darah A yang diperoleh, untuk golongan darah B ada sebanyak 32 kantong.
Sedangkan untuk golongan darah O sebanyak 31 kantong, sedangkan golongan darah AB ada sebanyak 11 kantong. "Mudahan kita bisa mendapatkan berkahnya," harapnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan Baiman H Akhmad Bayhaki menyampaikan dengan bantuan tersebut bisa membantu masyarakat.
Apalagi di masa sulit saat ini, dimana pemerintah kota sedang melakukan pemulihan sektor perekonomian pasca penerapan PPKM level 4. (arum/sip)
Posting Komentar