BERITABANJARMASIN.COM - Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian (BPSDMP) Kominfo
Banjarmasin menggelar pelatihan tatap muka program thematic academy digital talent scholarship bertemakan digital media reporter.
Kepala BPSDMP Kominfo Banjarmasin, Abdul Rahman Harahap mengatakan kegiatan bertujuan memberikan pemahaman kepada reporter diantaranya terkait tata cara pembuatan videografi berita digital, membuat perencanaan berita, memproduksi dan mendistribusikan ke platform digital melalui media sosial seperti Facebook, Twitter dan lain sebagainya.
Kegiatan ini menurutnya penting untuk menjaga keseimbangan pentahelix antara pemerintah, akademisi, komunitas masyarakat dan media.
"Saya pikir apabila keempat unsur ini bersama-sama mengupayakan peningkatan kapasitas SDM, pencerdasan bangsa itu juga berlangsung di Kalsel," terangnya (3/11/2021) di Banjarbaru.
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kepala BPSDMP Kominfo Banjarmasin, Abdul Rahman Harahap dan dipandu oleh Pengajar Merdi Sofansyah yang berlatar belakang media konsultan dan tergabung dalam organisasi PWI Depok. (maya/sip)
Posting Komentar