Pengurus DPD dan DPC Partai Gelora Banjarmasin Resmi Dilantik | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 01 November 2021

Pengurus DPD dan DPC Partai Gelora Banjarmasin Resmi Dilantik

BERITABANJARMASIN.COMPengurus DPD dan DPC Partai Gelora Indonesia se-Kota Banjarmasin resmi dilantik Minggu (31/10/2021).

Ketua DPD Gelora Banjarmasin, Sirajuddin Habibie mengungkap syukur penyelenggaraan hari ini berjalan lancar.

Dirinya mengungkapkan saat ini ada lima DPC telah terbentuk dan keanggotaan tingkat Kelurahan (DPAC) sudah mencapai 50 persen. Total anggota Gelora di Banjarmasin berjumlah 1800.

"Insya Allah target kita akhir tahun mencapai 2.000 anggota dan 100 persen tingkat DPAC," ujarnya.

Sementara itu Ketua Gelora Kalsel, Riswandi mengharapkan Gelora Banjarmasin dapat merekrut 5.000 anggota sebelum tahun 2023. "Jadi 1.000 anggota tiap DPC," harapnya.

Riswandi mengungkapkan seluruh DPD kabupaten/kota telah dilantik sebelumnya tahun 2020 lalu namun karena struktur Kota Banjarmasin yang baru diisi sekitar 15 orang waktu itu sedangkan minimal satu DPD memiliki 30 personil. "Karena pemenuhan strukturnya sudah terpenuhi sehingga kita lantik kembali bersama DPC," jelasnya.

Untuk DPC se Kalsel, Gelora menjadwalkan pelantikan pada tanggal 14 November 2021 di Banjarbaru. Meskipun merupakan partai baru, kehadiran Gelora Kalsel mendapat hati di masyarakat dengan 12.500 anggota yang telah direkrut dan terpenuhinya 100 persen DPC dan 10 persen DPAC.

Sebelum menjelang Pemilu 2024, Riswandi berharap 30 ribu anggota Gelora se- Kalsel dapat dicapai.  "Tentu Gelora Kalsel berharap dapat berpartisipasi menjadi peserta Pemilu tahun 2024," ucapnya.

Untuk mencapai tujuan tersebut saat ini pihaknya ujar Riswandi melakukan berbagai upaya diantaranya terjun langsung ke lapangan untuk menarik simpati masyarakat.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Banjarmasin, Kasman yang hadir dalam acara tersebut menyampaikan tahapan pemilu 2024 di Bulan Maret 2022 sudah siap.

Oleh karena itu, kepada Partai Gelora apabila memenuhi syarat mengikuti pemilu bisa bersinergi dengan Kesbangpol Kota Banjarmasin, KPU Kota Banjarmasin dan unsur terkait. "Supaya saat menjadi peserta mengetahui dan tidak kesulitan mengikuti tahapan pemilu," terangnya.

Ia pun mengimbau agar Gelora dapat berkoordinasi dengan KPU untuk persiapan apa saja yang harus dilakukan dalam rangka mengikuti pemilu 2024. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner