Respon Keluhan Sopir Angkutan, Komisi III Minta Kinerja Satgas Pengendali BBM Dievalusi | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 02 November 2021

Respon Keluhan Sopir Angkutan, Komisi III Minta Kinerja Satgas Pengendali BBM Dievalusi

BERITABANJARMASIN.COM - Sekretaris Komisi III DPRD Kalsel, Gusti Abidinsyah menyarankan evaluasi kinerja Satuan Tugas (Satgas) Pengendali BBM yang dibentuk Pemprov Kalsel.

Hal ini menindaklanjuti maraknya pelansir 
solar dan bio solar sehingga sulit mendapatkan pasokan Bahan Bakar Minyak (BBM) hingga terjadi antrian di sejumlah SPBU di Kalsel.

Keluhan para sopir angkutan barang dan Dewan Pimpinan Unit (DPU) Organda Pelabuhan Tri Sakti Banjarmasin ini dibawa dalam rapat dengar pendapat (RDP) DPRD Kalsel Senin (1/11/2021).

Abidinsyah meminta selain evaluasi kinerja satgas juga mengupayakan surat dari Gubernur Kalsel ke Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) untuk penambahan kouta Solar dan Bio Solar bisa direspon.

Dirinya pun meminta jika satgas BBM itu dibuat harus jelas serta ada realisasinya dan implikasi di lapangan apakah sudah jalan atau belum.

"Yang menjadi pertanyaan kalau selama ini ada satgas kenapa terjadi antrian BBM karena masih ada pelansir," terangnya. 

Ia juga meminta politisi banua di Senayan supaya berbuat nyata dan dukungan untuk mengatasi permasalahan masyarakat Kalsel.

Sementara itu Kepala Biro Perekonomian Setda Kalsel, Inna Yulianti mengatakan pihaknya sudah melakukan antisipasi kelangkaan BBM Bersubsidi di Kalsel.

Seperti membentuk Satgas Pengendali BBM tertentu, melakukan koordinasi dan melayangkan surat gubernur ke BPH Migas serta ada rencana pembuatan kartu untuk pembelian BBM Bersubsidi mengantisipasi pelangsir.

Satgas Pengendali BBM Tertentu ini ujar Inna sudah dibentuk berdasarkan surat keputusan gubernur. Dia menyebutkan seperti dari Badan Intelijen yang turun ke lapangan untuk melihat adanya antrean di sejumlah SPBU karena kelangkaan BBM. Kemudian ada rapat untuk membuat surat edaran menentukan siapa saja yang boleh membeli BBM Bersubsidi.

Selain itu pihaknya juga menggelar rapat di Krimsus termasuk rapat di DPRD. Inna juga menanggapi surat gubernur sudah disampaikan ke BPH Migas. Saat ini pihaknya juga membantu mengawal mengurai kemacetan akibat antrean di SPBU. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner