BERITABANJARMASIN.COM - Kepala kantor wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Kalsel, M Thamrin mengatakan keberangkatan jemaah umrah Indonesia masih menunggu koordinasi dari Kementerian Agama (Kemenag), Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI.
Begitu juga dengan pihak bandara, dimana posisi satu pintu keberangkatan di Bandara Sukarno Hatta, kemudian dikarantina di asrama haji Jakarta.
"Embarkasi posisi yang sudah ditunjuk hanya satu karena menyangkut tentang kesehatan pemeriksaan vaksin sehingga kita tidak diragukan lagi," ucapnya, Senin (13/12/2021).
Bahkan pihak Arab Saudi juga sudah menentukan jenis vaksin yang disuntikkan pada jemaah umrah, antara lain Moderna, Pfizer, AstraZeneca, dan Johnson and Johnson.
Thamrin menjelaskan pemberangkatan awal umroh ini bisa memperkuat kepercayaan Arab Saudi bahwa Indonesia mampu memberangkatkan jemaah. "Semoga semunya berjalan lancar dan normal," harapnya.
Sementara itu terkait jadwal keberangkatan jemaah haji Kalsel masih berada di daftar 36 tahun, dan ini adalah waitinglist haji terlama di Indonesia yaitu Kalsel. "Mudahan nanti kita minta bantuan gubernur Sahbirin Noor untuk melakukan lobi dengan Kemenag dan prioritas kita bisa diperbanyak," tandasnya.(fitri/sip)
Posting Komentar