Mengenal Monumen Tanjung Puri, Tugu Obor yang Jadi Ikon nya Kota Tanjung | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 14 Desember 2021

Mengenal Monumen Tanjung Puri, Tugu Obor yang Jadi Ikon nya Kota Tanjung

 

Sumber foto : wisato.id dan mediaperbatasan.com

Monumen Tanjung Puri atau yang lebih dikenal masyarakat Kalimantan Selatan dengan nama Tugu Obor Tanjung, menjadi ikon/landmark kota Tanjung, Kabupaten Tabalong.

Monumen Tanjung Puri terletak di perempatan jalan Mabuun, Kecamatan Murung Pudak, keberadaan tugu ini sangat strategis dan mencolok sekali. Jika datang dari arah selatan, yaitu dari arah Banjarmasin atau jika dari arah Timur, yaitu dari Kaltim ketika memasuki kota Tanjung perhatian pertama pasti akan terkesima dengan sosok kokoh nan berapi-berapi ini.

Monumen Tanjung Puri dibangun pada masa Pemerintahan Bupati Tabalong yang ke-5, Bapak Dandung Suchrowardi. Monumen ini dibangun bertepatan dengan hari jadi Kabupaten Tabalong yang ke-21 tanggal 1 Desember 1986. Monumen Tanjung Puri dirancang oleh wartawan sekaligus sastrawan Yusni Antemas kelahiran Amuntai, Kabupaten Hulu Sungai Utara.


Upacara peletakan batu pertama dilakukan oleh Gubernur Kalimantan Selatan, Bapak Ir. H. M. Said disusul oleh Bupati Tabalong, Bapak Dandung Suchrowardi, Pembantu Gubernur Tingkat I Bapak Abdulgafar Hanafiah, dan Ketua DPRD Tabalong M. Arsad. Upacara sederhana itu juga dihadiri Sekwelda Tingkat I Kalimantan Selatan, Bapak H. Gt. Syamsir Alam dan seluruh Bupati yang ada di Kalimantan Selatan.

Upacara peresmian dilakukan oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Bapak Supardjo Rustam tahun 1987.

Sumber : Arsip Nasional Republik Indonesia

Tulisan : Eddie S

Dari instagram @sejarahkalsel.id

Link artikel asli : https://www.instagram.com/p/BgfXgI1FAzH/

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner