Wali Kota Ibnu Sina Sidak Pasar Tradisional dan Modern, Cek Harga Bapok | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 16 Desember 2021

Wali Kota Ibnu Sina Sidak Pasar Tradisional dan Modern, Cek Harga Bapok

BERITABANJARMASIN.COM - Jelang Nataru 2021 Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina sidak harga bahan pokok (bapok) di pasar tradisional dan pasar modern, Kamis (16/12/2021).

Ibnu menjelaskan ketersediaan bahan komoditi relatif aman dan kondusif. Meski ada beberapa bapok yang mengalami kenaikan harga cukup signifikan. Namun masih mudah didapat masyarakat.

"Secara umum karena cuaca beberapa produk import mengalami kenaikan di akhir tahun," paparnya, usai memantau Pasar Pekauman dan Duta Mall Banjarmasin.

Kenaikan terjadi pada ayam potong sebesar lima ribu rupiah, cabe naik hingga 10 ribu rupiah per kilogramnya di pasar tradisional. Untuk harga daging juga ikut mengalami kenaikan mencapai 130 ribu per kilogram dan untuk daging beku 90 ribu per kilogram.

Sedangkan pasar modern relatif aman untuk ketersediaan, tidak mengalami kenaikan harga. Ia pun berharap agar bapok yang mengalami kenaikan harga di pasar tradisional tidak lagi naik setelah Nataru nanti. "Mudah - mudahan kita bisa menanganinya dengan baik," ungkapnya. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner