Dijamu Wali Kota Kendari, Wali Kota Banjarmasin Ikut Sambut Peserta HPN 2022 | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Rabu, 09 Februari 2022

Dijamu Wali Kota Kendari, Wali Kota Banjarmasin Ikut Sambut Peserta HPN 2022


BERITABANJARMASIN.COM - Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina ikut serta menyambut para peserta Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2022 yang dilaksanakan di Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara, pada Rabu 09/02/2022.

Sebelum pelaksanaan besok, terlebih dahulu digelar malam penyambutan Kepala Daerah yang ikut dalam HPN Tahun 2022 itu, Walikota Kendari, H Sulkarnain Kadir yang menyambut Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina dan Kepala Daerah lainnya tampak mengenakan Kain Sasirangan khas Kalimantan Selatan.

Bertempat di Anjungan Teluk Kendari, kegiatan yang dirangkai dengan ramah tamah tersebut, dihadiri beberapa Kepala Daerah lain di Indonesia, seperti Walikota Ternate, Walikota Padang Panjang, dan Wakil Walikota Payakumbuh.

Usai ramah tamah, Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina bersama beberapa kepala daerah yang hadir tampak memberikan cendera mata kepada Walikota Kendari, H Sulkarnain. (Diskominfotik -Bjm)


 

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner