BERITABANJARMASIN.COM - Anggota DPRD Kalsel, M Yani Helmi meminta Kampung Tangguh Banua (KTB) bisa dihidupkan kembali sebagai antisipasi menekan laju penularan Covid-19 hingga hari ini (17/2/2022).
Menurut Yani hal ini telah disampaikannya saat menggelar reses atau penyampaian aspirasi masyarakat di Desa Batulicin Irigasi, Kecamatan Karang Bintang, Kab Tanah Bumbu.
"KTB ini merupakan aksi nyata dalam pengendalian untuk menangkal penyebaran khususnya pada varian baru virus Omicron," paparnya.
Menurut penting hal ini disampaikan kepada masyarakat untuk mengedukasi agar mendorong kesadaran warga terhadap bahaya virus Covid-19.
Yani juga berharap pemberlakuan KTB ini bisa benar-benar direalisasikan oleh desa/dusun dengan didukung oleh warga setempat.
"Disatu sisi kita menjaring aspirasi (reses) dan di lain sisi kita juga memberikan edukasi ke masyarakat," katanya.
Selain itu, mengenai pencegahan Covid-19 melalui 3T (tracing, tracking dan treatment) juga harus kata Yani menggencarkan vaksinasi baik itu untuk usia anak-anak maupun lansia. (maya/sip)
Foto: humas
Posting Komentar