Wisata Religi Kubah Basirih Banjarmasin Masuk 100 Besar Kawasan Desa Wisata Terbaik se-Indonesia | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 25 April 2022

Wisata Religi Kubah Basirih Banjarmasin Masuk 100 Besar Kawasan Desa Wisata Terbaik se-Indonesia

BERITABANJARMASIN.COM - Wisata religi kubah Basirih yang digerakkan Kelompok Masyarakat Sadar Wisata (Pokdarwis) di Banjarmasin berhasil masuk 100 besar kawasan desa wisata terbaik se-Indonesia.

Hal ini berdasarkan data terbaru, dimana Pokdarwis kawasan wisata kubah Habib Hamid bin Abbas Bahasyim melalui tahapan dari 500 besar, 300 besar hingga berhasil masuk 100 besar dari 3.419 peserta yang ada di Indonesia. 

Tahapan selanjutnya, tinggal selangkah lagi 
wisata religi Basirih mengikuti kompetisi pada tahap akhir untuk masuk 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tahun 2022 

Tentu ini merupakan sebuah kebanggaan bagi Banjarmasin setelah sebelumnya lima desa wisata telah berhasil meraih ADWI 2022. 

Lima Desa Wisata/Pokdarwis yang berhasil meraih ADWI 2022 itu yakni Pokdarwis Kubah Basirih, Pokdarwis Kuin Samudera Kampung Kuin, Pokdarwis Karindangan Kampung Arab, Pokdarwis Selanjung Kampung Sungai Biuku, Pokdarwis Kampung Banjar Sungai Jingah. 

Atas pencapaian Banjarmasin ini, Wali Kota Ibnu Sina memberikan apresiasi dan selamat kepada desa wisata atau pokdarwis di Banjarmasin yang berhasil terpilih. "Saya ucapkan selamat atas prestasi yang diraih," ucapnya. (maya/sip)

ilustrasi: ist

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner