Lakukan Cek Kesehatan, DKP3 Kota Banjarmasin Inginkan Hewan Ternak Bebas Virus PMK | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 10 Mei 2022

Lakukan Cek Kesehatan, DKP3 Kota Banjarmasin Inginkan Hewan Ternak Bebas Virus PMK

BERITABANJARMASIN.COM - Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota melakukan pengecekan hewan ternak yang dimiliki.

Hal itu tindaklanjut dari munculnya wabah penyakit FMD (Foot and Mouth Disease) atau PMK (Penyakit Mulut dan Kuku) mulai menyerang pada hewan ternak di sejumlah daerah Indonesia.."Alhamdulillah hingga saat ini hewan ternak kita sehat," ujar Kadis DKP3 Kota Banjarmasin Makhmud, Selasa (10/5/2022).

Selain itu pihaknya juga diminta oleh Pemerintah Provinsi Kalsel untuk membentuk tim satgas pencegahan dan penanggulangan virus yang dapat mematikan hewan ternak itu.

Misalnya dengan melakukan isolasi bagi hewan ternak yang datang untuk memastikan akan indikasi terinfeksinya virus tersebut. "Penanganannya hampir sama dengan wabah Covid-19 kemarin," ucapnya.

Sebab virus juga bisa menyebar dengan cepat, melalui lendir dan angin dengan tingkat penularan mencapai 90-100 persen. Lantas apa saja gejala yang ditunjukan bagi hewan ternak yang terinfeksi virus PMK itu?

Hewan ternak yang terjangkit PMK memiliki tanda klinis seperti demam tinggi, mulai 39 hingga 40 derajat celsius, keluar lendir berlebihan dari mulut hewan dan berbusa.

Selain itu, terdapat luka-luka seperti sariawan pada rongga mulut dan lidah, tidak mau makan, luka pada kaku dan diakhiri lepasnya kuku, kaki pincang, sulit berdiri, gemetar, napas cepat, produksi susu turun drastis, hingga kurus. "Untuk itu kami terus melakukan pengawasan terhadap hewan ternak milik kita," terangnya.

Adapun untuk ketersediaan hewan ternak saat ini di Rumah Potong Hewan (RPH) itu sekitar 50 ekor sapi dan 40 ekor kambing.

Dimana jumlah tersebut akan terus bertambah terutama menjelang Hari Raya Idul Adha, hingga mencapai ribuan ekor hewan ternak. "Kami juga akan lebih selektif memilih dan memilah pasokan hewan ternak nantinya," katanya. (arum/maya)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner