SD Kuripan 2 Banjarmasin Timur Vaksin 100 Persen, Wali Kota Ibnu Sina: Contoh untuk Sekolah Lain | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 03 Juni 2022

SD Kuripan 2 Banjarmasin Timur Vaksin 100 Persen, Wali Kota Ibnu Sina: Contoh untuk Sekolah Lain

BERITABANJARMASIN.COM - SD Kuripan 2 Banjarmasin Timur berhasil mendapatkan penghargaan sebagai sekolah terbaik menembus 100 persen vaksinasi anak.

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina mengatakan pencapaian tersebut sebagai contoh untuk sekolah lain meningkatkan capaian vaksinasi anak.

"Kami harap ini bisa menjadi spirit baru bagi sekolah yang belum capai target," ujarnya, usai membuka acara pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) tingkat SD, Kamis (2/6/2022).

Mengingat capaian vaksinasi anak masih diangka 49 persen atau sebanyak 26 ribu dari sekitar 53 ribu siswa SD yang ada di Banjarmasin.

Untuk itu ia pun berharap sekolah yang belum mencapai angka vaksinasi itu bisa sesegeranya menggenjot target tersebut.

Apalagi lanjutnya, tak hanya angka vaksinasi namun juga angka imunisasi anak yang dinilai masih sangat rendah yang hanya mencapai 40 persen.

"Kami terus upayakan memberikan pemahaman terhadap para orang tua," ujarnya lagi.

Sementara itu, Kepala Sekolah SDN Kuripan 2 Banjarmasin timur, Ahmad Bayhaqi menerangkan banyak upaya yang terus dilakukan pihaknya untuk mendongkrak capaian vaksinasi anak.

Salah satunya dengan memberikan pemahaman dan pendekatan secara preventif terhadap para orang tua untuk tidak takut mengajak anaknya melakukan vaksinasi. "Alhamdulillah para orang tua bisa memahami dan menyetujui," ungkapnya.

Sehingga pihaknya bekerjasama dengan dinas kesehatan dapat memvaksin hingga 500 lebih muridnya di sekolah. (arum/maya)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner