Pemkot Banjarmasin Segera Gelar Seleksi Terbuka untuk Perawat yang Dikirim ke Jepang | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 28 Juli 2022

Pemkot Banjarmasin Segera Gelar Seleksi Terbuka untuk Perawat yang Dikirim ke Jepang

BERITABANJARMASIN.COM - Sebanyak 400 perawat dari 13 kabupaten/kota turut mengambil bagian pada sosialisasi peluang kerja perawat ke Jepang, Kamis (28/7/2022).

Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Muhammad Ramadhan menerangkan pihaknya akan sesegeranya membentuk tim seleksi terbuka. "Nanti ketua tim seleksi dikepalai Sekda Kota Banjarmasin," ujarnya.

Kemudian dilanjutkan seleksi terbuka, untuk perawat yang siap dan memenuhi persyaratan baik secara administratif maupun lainnya.

Salah satunya harus mendapatkan persetujuan dari keluarga dan konsisten dalam menjalankan tugasnya sebagai perawat lansia nantinya. "Kami diberi kuota sebanyak 30 orang yang akan diberangkatkan ke Jepang," katanya.

Para perawat sendiri lanjutnya akan diberi pembekalan terlebih dulu berupa pelatihan selama enam bulan agar lebih mengenal budaya dan mahir bahasa Jepang.

Sosialisasi yang dihadiri langsung oleh Presiden of Kaikoukai Health Care, Yamada Tetsuya itu kata ia merupakan kesempatan emas bagi perawat Kalsel khususnya Banjarmasin untuk bekerja di Jepang selama kurang lebih tiga sampai lima tahun. Serta akan terus berkelanjutan sesuai perjanjian kontrak kerja bersama Kaikoukai di Jepang. "Disana nantinya akan difokuskan pada perawatan bagi para lansia," katanya.

Sebab ujarnya lagi, Jepang memiliki jumlah lansia yang cukup tinggi. Sehingga memerlukan tenaga kesehatan tambahan yang mumpuni.

Hal itu juga, meruapakan tindaklanjut dari penandatanganan MOU antara Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina dengan Presiden Kaikoukai pada 2020 lalu. "Kemarin terhalang pandemi, maka ditahun ini kita lanjutkan," tambahnya. (arum/maya)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner