Penyandang Disabilitas Turut Ramaikan Peringatan Hari Anak Nasional 2022 di Kalsel | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 21 Juli 2022

Penyandang Disabilitas Turut Ramaikan Peringatan Hari Anak Nasional 2022 di Kalsel

BERITABANJARMASIN.COM - Pemprov bekerjasama dengan Dispora Kalsel melaksanakan peringatan Hari Anak nasional 2022 di Gor Hasanuddin HM, Banjarmasin. Diramaikan dengan aksi gemilang dari anak disabilitas, Rabu (20/7/2022).

Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kalsel, Aminatus Alifah menyampaikan hari anak tahun ini istimewa karena dirayakan bersama anak-anak disabilitas.

"Ini sebagai wujud cinta kami dalam membersamai mereka," ujarnya didampingi Ketua Dharma Wanita Dispora Kalsel, Rusnawati. 

Hal ini lanjutnya juga sebagai support system perlindungan dan kasih sayang bahwa mereka sebagai anak indonesia mempunyai hak yang sama. 

"Ini sebagai penghormatan kita semua, karena anak indonesia anak kita semua," jelasnya.

Dalam kegiatan di Gor Hasanuddin tersebut, para anak disabilitas yang berprestasi tersebut turut mempersembahkan kemampuan terbaiknya seperti pembacaan puisi, pertunjukkan pantomim dan lainnya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner