BERITABANJARMASIN.COM - Memeringati HUT ke-77 RI, lurah se-Kecamatan Banjarmasin Utara gelar upacara bendera merah putih di SMK Negeri 4 Banjarmasin, Rabu (17/8/2022).
Camat Banjarmasin Utara, Norrahmawati mengatakan kegiatan tersebut untuk menanamkan khidmatnya peringatan proklamasi kemerdekaan Indonesia.
"Di momentum ini kami membaur dengan sekolah untuk apel bersama," ujarnya, usai upacara bendera.
Ia juga menyampaikan kehadirannya bersama sembilan lurah lainnya untuk menegaskan, bahwa pemerintah kota hadir di tengah-tengah lembaga pendidikan. Agar para pelajar bisa lebih merasakan nuansa peringatan hari kemerdekan Republik Indonesia.
Lurah Sungai Miai, Gusti Ikromi Akbar menerangkan pihaknya menggandeng sekolah untuk bersama - sama melaksanakan apel kenaikan bendera.
Ide tersebut disambut antusias pihak sekolah, terutama para murid yang baru pertama kali menggelar upacara bersama Pemkot Banjarmasin.
"Ini sesuai arahan pimpinan untuk melaksanakan upacara bersama masyarakat, agar tidak ada pembatas antar pemerintah dengan warga," tutupnya. (arum/sip)
Posting Komentar