BERITABANJARMASIN.COM - Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalsel sedang mempersiapkan beberapa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang akan menjadi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD).
Kepala Disdikbud Provinsi Kalsel, Muhhammadun melalui Kepala Bidang Pembinaan SMK, Syamsuri mengatakan sebanyak sembilan sekolah lingkup Kalsel yang akan dibentuk.
“Yaitu SMKN 2 Banjarmasin, SMKN 3 Banjarmasin, SMKN 4 Banjarmasin, SMKN 5 Banjarmasin, SMKN 2 dan SMKN 3 Banjarbaru, SMKN 1 Martapura, SMKN 2 Amuntai, serta SMK PP Negeri Pelaihari,” ucapnya, Banjarbaru, Rabu (3/8/2022).
Beberapa waktu lalu, pihaknya sudah melakukan presentasi pembentukan ini kepada tim penilai dari Sekda Kalsel yaitu Biro Perekonomian Kalsel, Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dan Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN).
Dari hasil presentasi, dikatakan tim penilai bahwa sembilan sekolah tersebut sudah siap dijadikan sekolah BLUD.
“Saat ini kami sedang melakukan pemantapan mutu SDM di sekolah melalui bimtek dan studi tiru ke berbagai sekolah di luar daerah yang telah ditetapkan sebagai BLUD, sampai nantinya ada pergub yang menyatakan bahwa sembilan SMK resmi menjadi BLUD,” tuturnya.
Pihaknya menjelaskan, pembentukan sekolah BLUD ini bukan berarti mengutamakan bisnis di lingkungan sekolah, melainkan mengutamakan pelayanan yang lebih baik dan berkualitas, terutama di SMK.
“Karena sembilan SMK ini dianggap memiliki sarana dan prasarana yang memadai serta memiliki kompetensi keahlian yang bisa diunggulkan,” ungkapnya.
Syamsri berharap para SMK ini dapat menjadi pilot project untuk menciptakan sekolah BLUD lain di Kalsel.
“Apabila sudah resmi, diharapkan bisa berjalan lancar dan sukses, terutama dalam tata kelolanya,” harapnya. MC Kalsel/usu
Posting Komentar