Kejuaraan Panahan di Kalsel Diikuti Ratusan Atlet Muda, Persiapan PON 2024 | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Sabtu, 27 Agustus 2022

Kejuaraan Panahan di Kalsel Diikuti Ratusan Atlet Muda, Persiapan PON 2024

BERITABANJARMASIN.COM - Ratusan atlet muda mengikuti kejuaraan di Lapangan Panahan DESDM Archery Club, Banjarbaru Provinsi Kalsel. Kejuaraan ini digelar dari tanggal 25--28 Agustus 2022. 

Animo peserta yang mengikuti cukup tinggi, bahkan dua provinsi di Kalimantan yakni Kalteng dan Kaltim turut mengirim klubnya untuk bertanding ke Kalsel.

Kegiatan tersebut dibuka Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor. Dirinya mengharapkan melalui ajang ini, atlet panahan Kalsel mampu bermain lebih baik lagi untuk mengikuti event yang lebih besar.

"Kita ingin atlet panahan Kalsel mampu mengikuti dan berprestasi pada PON 2024 mendatang," ujarnya (25/8/2022).

Hal senada disampaikan Kadispora Kalsel, Hermansyah yang menurutnya ini sebagai ajang pembinaan berjenjang bagi para atlet khususnya persiapan pada PON 2024. 

"Setelah ini kita akan seleksi lagi, untuk dibina mana saja yang menjadi atlet terbaik panahan Kalsel," terangnya. 

Dirinya pun menyambut gembira karena kejuaraan ini diikuti tak hanya dari Kalsel namun juga dua provinsi tetangga. "Total atlet panahan yang mengikuti pertandingan ini sebanyak 304 atlet," jelasnya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner