BERITABANJARMASIN.COM - Dalam rangka memperingati Hari Remaja Internasional (International Youth Day), Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kalsel menggelar deklarasi remaja cegah stunting sekaligus permainan tradisional balogo di Siring Menara Pandang, Banjarmasin.
Pencanangan deklarasi remaja cegah stunting langsung dilakukan oleh Duta Genre Provinsi Kalsel yang disaksikan oleh Kepala BKKBN Kalsel, Ramlan.
Ramlan mengatakan International Youth Day atau hari remaja internasional adalah hari perayaan yang dicetuskan oleh PBB pada tahun 1998 dan diperingati pertama kali pada tahun 2000. Hari remaja internasional ini dijadikan sebagai ajang bagi remaja-remaja di dunia untuk saling berkolaborasi dan meningkatkan kualitas diri.
“Pada tahun ini, hari remaja internasional mengusung tema “Solidaritas antar generasi Menciptakan Dunia untuk Segala Usia”. Tema ini berupaya untuk meningkatkan kesadaran tentang hambatan tertentu terhadap solidaritas antar generasi, terutama ageism, yang berdampak pada orang muda dan tua, sementara memiliki efek merugikan pada masyarakat,” kata Ramlan, Sabtu (13/8/2022).
Oleh karena itu, Genre Indonesia mengadakan kegiatan yang sangat menarik yang dikemas dalam acara “Colorful Youth Festival” sebagai bukti bahwa remaja Indonesia mengambil bagian dalam penanganan isu-isu terkait keadilan berbasis usia dan gender.
“Hal ini juga sebagai kelanjutan aksi remaja untuk eksis dalam setiap upaya negara untuk mewujudkan cita-cita terkhusus dalam ranah GenRe cegah stunting,” ujarnya.
Oleh sebab itu, diharapkan para remaja dapat menjauhi pernikahan usia muda, seks bebas dan peredaran narkoba.
“Jadi diharapkan para remaja menjauhi tiga hal itu. Dan juga para remaja menjadi perpanjangan tangan untuk mensosialisasikan pencegahan stunting di daerahnya masing-masing,” pungkasnya.
Kegiatan juga dirangkai dengan perlombaan permainan tradisional balogo dan berbagai hadiah doorprize yang disediakan panitia. MC Kalsel/tgh
Posting Komentar