Renovasi Rampung, Museum Wasaka Kembali Beroperasi Secara Umum | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 19 Agustus 2022

Renovasi Rampung, Museum Wasaka Kembali Beroperasi Secara Umum

Salah satu koleksi yang ada di Museum Waja Sampai Kaputing (WASAKA). Mc Kalsel/usu

BERITABANJARMASIN.COM - Museum Waja Sampai Kaputing (Wasaka) kembali beroperasi setelah dilakukan renovasi.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Kepala Bidang Kebudayaan, Raudati Hildayati mengatakan, perbaikan yang dilakukan di  Museum Wasaka yaitu sarana dan prasana.

“Karena museum wasaka merupakan bangunan lama, jadi ada beberapa yang harus diperbaiki seperti lantai, atap, dinding dan memperbaharui vitrin,” ucapnya, Banjarmasin, Jumat (19/8/2022).

Sementara itu, Kepala Seksi Cagar Budaya dan Permuseuman Bidang Kebudayaan Prov. Kalsel, Arry Risfansyah menambahkan pihaknya juga melakukan pembenahan koleksi dan penataan ulang barang-barang museum.

Selain penataan ulang, pihaknya juga menambahkan teknologi fotografi yaitu hologram 3D.

“Yang mana hologram ini menampilkan logo setiap kabupaten/kota di Kalsel yang kami pajang di ruang depan museum,” tuturnya.

Pihaknya berharap dengan renovasi ini dapat membuat masyarakat lokal maupun wisatawan bisa betah berada di dalam museum.

“Akan tetapi kami juga tetap mengimbau kepada wisatawan yang berkunjung, agar tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” tuturnya.

Sebagai informasi, jam operasional Museum Wasaka yaitu hari Senin tutup, di hari Selasa – Kamis buka mulai pukul 09.00 hingga 15.00 wita dan pada hari Jumat pukul 09.00 – 11.00 wita dan pada weekend pukul 09.00 – 12.30 wita. MC Kalsel/usu

(Media Center Pemprov Kalsel)
Foto: Media Center Pemprov Kalsel

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner