BERITABANJARMASIN.COM - Sekretariat DPRD Kalsel bakal mengusung konsep tradisional serta membuka stand makanan gratis dalam peringatan Hari Jadi ke-72 Provinsi Kalsel sekaligus memperingati HUT ke-77 RI.
Bagian Tata Usaha Sekretariat DPRD Kalsel, Riduansyah menyampaikan, kegiatan tersebut akan digelar pada 14 Agustus 2022. Internal dewan kata Riduansyah akan menyelenggarakan delapan permainan tradisional yakni enggrang, yasinan, balogo, kelereng, main gambar, gelang getah, tarik tambang dan tali ulai.
Dirinya pun berharap seluruh pegawai ASN hingga tenaga kontrak bisa berhadir memeriahkan acara tersebut. Adapun untuk seragamnya kata Riduansyah menggunakan baju putih dan celana hitam serta sarung dan kopiah untuk yang laki-laki. "Kami ingin menghidupkan kembali permainan tradisonal di Kalsel," ucapnya, Rabu (3/8/2022).
Selain menggelar delapan permainan tradisional, di hari yang sama kata Riduansyah pihaknya juga akan membuka satu stand makanan gratis untuk masyarakat.
Menurutnya dibukanya stand tersebut nantinya tidak hanya dari DPRD namun juga seluruh instansi baik pemerintah dan swasta yang berada di kawasan Lambung Mangkurat, Banjarmasin. "Ini berdasarkan hasil rapat dengan pihak terkait, baik pemerintahan dan swasta diminta berpartisipasi," terangnya. (maya/sip)
Posting Komentar