BERITABANJARMASIN.COM - Sebanyak 37 cabang olahraga (Cabor) akan mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI di HSS 2022.
"Ini berdasarkan hasil keputusan seluruh stakeholder terkait di Pemkab HSS 8 September lalu, 37 cabor yang ditandingkan," ujar Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kalsel, M Fitri Hernadi
Kendati demikian kata Fitri ada tiga cabor bersyarat atau yang direkomendasikan dipertandingkan berdasarkan hasil audiensi tersebut yakni Cabor Bilyar, Gateball dan Drumband. Namun dengan catatan dana dibatasi sesuai kemampuan, nomor tanding dibatasi serta venue dan peralatan tersedia.
Hal ini dikarenakan karena adanya kesalahan komunikasi maupun permasalahan di dalam organisasi yang harus diselesaikan terlebih dulu.
Fitri juga menerangkan setlah dipastikan berapa cbor yang ikut, maka SK dari KONI Kalsel untuk nomor cabor yang dipertandingkan akan segera terbit sehingga KONI dan Pemkab HSS dapat segera bergerak menyelesaikan segala persiapan.
"Dari tanggal 5--13 November Porprov akan diselenggaran, waktu persiapan kurang lebih dua bulan lagi," ucapnya.
Dirinya juga mengharapkan seluruh pihak bekerjasama terkait komitmen apa pun yang sudah diputuskan dalam audiensi tersebut dapat didukung sehingga tidak ada kendala maupun penundaan pelaksanaan di HSS. (maya/sip)
Posting Komentar