PBFI Kalsel Imbau Pengcab Turunkan Seluruh Atlet Binaraganya di Porprov HSS | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 27 September 2022

PBFI Kalsel Imbau Pengcab Turunkan Seluruh Atlet Binaraganya di Porprov HSS

BERITABANJARMASIN.COM - Adanya keluhan para atlet binaraga yang kemungkinan tidak bisa seluruhnya diberangkatkan pada event olahraga terbesar di Kalsel, Porprov XI di HSS ditanggapi 
Ketua Harian Persatuan Binaraga Fitnes Indonesia (PBFI) Kalsel, Yudha Pribadi.

"Kita imbau seluruh Pengcab kabupaten/kota dapat memberangkatkan seluruh atlet binaraganya pada Poprov HSS," terangnya (24/9/2022) usai menggelar kegiatan donor darah bagi masyarakat dan para atlet di Banjarmasin.

Adapun saat ini pihaknya tengah mempersiapkan technical handbook (THB) sebagai pedoman pelaksanaan penyelenggaraan pertandingan serta berkoordinasi dengan pengcab di Kabupaten HSS.

Sesuai dengan surat PBSI nomor pertandingan akan menyesuaikan dengan apa yang dipertandingkan pada Pekan Olahraga Nasional (PON).

Dimana kata Yudha ada sembilan kelas yang dipertandingkan nantinya di Porprov HSS yang dimulai dari kelas 60 kilogram hingga kelas +85 kilogram.

"Ditambah dua kelas baru yaitu men sport physic dan men atletik physic, kelas yang sama dipertandingkan saat Kejurprov lalu," ucapnya. 

Dirinya pun mengharakan para atlet yang juara di Porprov nantilah yang dapat membawa nama Kalsel dan bersaing di tingkat nasional. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner