BERITABANJARMASIN.COM - Adanya kurikulum baru yakni Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) pada tahun ajaran baru 2022/2023. Seluruh guru wajib mengikuti pelatihan untuk penerapan IKM di semua jenjang sekolah tak terkecuali PAUD.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin, Nuryadi mengatakan bahwa pelatihan akbar tersebut merupakan bagian dari program kementrian dalam peningkatan mutu pendidikan.
"Pelatihan dan sosialisasi kepada guru PAUD ini tentu untuk memantapkan tentang pembelajaran IKM di sekolah PAUD," ucapnya usai pembukaan Pelatihan Akbar Paud Se-Kota Banjarmasin Tahun 2022, Selasa (4/10/2022).
Di dalam pelatihan ini lanjutnya, ada sebanyak 750 guru PAUd yang mengikuti dari perwakilan masing-masing dan diketahui jumlahnya ada 350 lembaga PAUD di Kota Banjarmasin.
Adapun IKM sendiri merupakan program pemerintah pusat yang menggabungkan dua kurikulum sebelumnya. Yakni Kurikulum 2013 dan Kurikulum Darurat.
Tak dipungkirinya, pembelajaran IKM bakal sedikit kesulitan untuk diterapkan di jenjang PAUD khususnya. Mengingat media yang digunakan dalam pembelajaran IKM lebih modern dan condong pada perkembangan teknologi.
"Makanya perlu disampaikan mekanisme dari IKM pada guru melalui pelatihan," katanya.
Kepala Bidang (Kabid) Pembina PAUD Disdik Kota Banjarmasin, Edy Junaidi menambahkan pelaksanaan pelatihan pada guru paud se-Kota Banjarmasin ini berjalan selama tiga dari ke depan.
"Mulai hari ini tanggal 4 sampai 6 Oktober 2022," ungkap Edy.
Edy menjelaskan untuk tujuan pelatihan ini sendiri untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) dari guru paud dalam pengetahuan dan keterampilan terhadap layanan program paud yang bersinergi dengan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek).
Mengingat tidak semua guru PAUD yang paham betul dengan penerapan IKM. Maka dari itu, melalui pelatihan dan materi yang didapat bisa memberikan pengetahuan pada IKM agar bisa diterapkan nantinya.
"Setidaknya mereka tahu persis yang namanya IKM dan penerapannya seperti apa," tutupnya.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Banjarmasin, Arifin Noor yang membuka Pelatihan Akbar PAUD Se-Kota Banjarmasin Tahun 2022 itu sangat mengapresiasi dengan adanya kegiatan tersebut.
Melalui pelatihan itu, menurut Arifin bakal berdampak baik untuk meningkatkan kualitas mutu pendidikan di Kota Banjarmasin khususnya jenjang PAUD.
"Tentu ini meningkatkan kualitas SDM guru-guru kita dan menjadi standarisasi," katanya. (Diskominfotik - Bjm)
Posting Komentar