Pemantapan kualitas jaringan telekomunikasi di lokasi tersebut tentu menjadi salah satu kesiapan yang dilakukan oleh Pemprov Kalsel selaku tuan rumah.
Ditemui di Stan Media Center venue utama, Kiram Park, Kabupaten Banjar, Kepala Diskominfo Provinsi Kalsel, Muhammad Muslim mengatakan, sudah mendapatkan bantuan berupa empat buah tower Base Transceiver Station (BTS) dari PT Telkom Group tbk untuk memastikan kegiatan pembukaan MTQ berjalan lancar.
Muslim pun berterima kasih atas dukungan dari PT Telkom Group tbk untuk kelancaran publikasi dan penyiaran opening ceremony MTQ Nasional XXIX yang akan dibuka langsung oleh Wakil Presiden RI, KH Ma’ruf Amin serta sejumlah lomba lainnya yang berpusat di Kiram Park, Kabupaten Banjar.
“Kesiapan sudah seratus persen, semoga tidak ada kendala besar yang terjadi. Semua sudah kita siapkan dengan baik, dan kita harapkan semuanya berjalan lancar,” tutur Muslim, Rabu (12/10/2022) sore.
Sementara itu, General Manager Telkom Kalsel, Dwi Kiansantang menuturkan, telah memasang 55 Wifi Manage Service(WMS) pada 55 titik di 15 venue MTQ Nasional XXIX dan tambahan lima lokasi Astinet dengan bandwidth 100 Mbps untuk menjamin kelancaran publikasi oleh rekan-rekan media, dan kenyamanan untuk para panitia, serta para peserta.
“Semua 100 persen sudah kita amankan (jaringan telekomunikasi) dengan dukungan tim kami yang stand by untuk mengamankan acara dari awal sampai selesai. Tim kami juga melakukan patroli untuk mengamankan jaringan kita yang masih berbasis jaringan fiber optic,” jelas Dwi.
Senada, Manager Network Service Telkomsel Banjarmasin, Fredy Siswanto mengungkapkan, telah memasang empat BTS i-macro untuk menunjang kegiatan MTQ di venue utama MTQ Nasional XXIX.
“Selain itu kami juga telah menambahkan kapasitas bandwidth pada 30 BTS yang mengcover 16 venue yang menjadi lokasi kegiatan atau lomba MTQ Nasional ini,” ucap Fredy. MC Kalsel/Jml
(Media Center Pemprov Kalsel)
Foto: Media Center Pemprov Kalsel
Posting Komentar