Suporter Barito Putera Gelar Doa Bersama untuk Tragedi Kanjuruhan | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 04 Oktober 2022

Suporter Barito Putera Gelar Doa Bersama untuk Tragedi Kanjuruhan

BERITABANJARMASIN.COM - Suporter Barito Putera menggelar doa bersama dan menyalakan seribu lilin sebagai aksi solidaritas atas tragedi Kanjuruhan. Mereka melakukan aksi itu di Halaman Stadion 17 Mei Banjarmasin, Senin (3/10/2022) malam.

salah satu pendukung Barito Putera Iskandar mengatakan itu adalah bentuk simpati. "Kegiatan malam ini sebagai bentuk solidaritas kita atas kejadian itu," ujarnya.

Menurutnya tragedi tersebut menjadi pembelajaran ke depan agar para pendukung klub sepak bola selalu menerima kekalahan dengan dewasa dan lapang dada.

Sebab menang atau kalah sudah menjadi hal yang biasa terjadi dalam sebuah pertandingan. Sehingga sangat disayangkan jika ada tindakan anarkis yang dilakukan, apalagi hingga ada korban jiwa. "Ini hanya sebuah hiburan tidak seharusnya ada keributan yang terjadi," tuturnya.

Selain itu pihaknya sangat setuju dan mendukung sanksi yang diberikan yakni tidak ada pertandingan sebelum pengusutan terhadap Tragedi Kanjuruhan Malang tuntas dilakukan. Agar tragedi yang menelan banyak korban jiwa itu tidak terulang lagi. 

"Kami berharap adanya perubahan terhadap waktu pertandingan ke depannya untuk lebih dimajukan bahkan kalau bisa tidak ada lagi pertandingan pada malam hari," harap ia. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner