Disperdagin Banjarmasin Pantau Naiknya Harga Bapok | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Minggu, 13 November 2022

Disperdagin Banjarmasin Pantau Naiknya Harga Bapok

BERITABANJARMASIN.COM - Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Banjarmasin pantau kenaikan harga bahan pokok yang terjadi belakangan ini.

Kepala Disperdagin Kota Banjarmasin, Ichroom Muftezar mengatakan pihaknya terus melakukan pengawasan dan penanganan. "Kalau untuk ketersediaan bahan pokok kita masih aman," ujarnya, Sabtu (12/11/2022).

Adapun pun kebutuhan bahan pokok yang mengalami kenaikan cukup tinggi diantaranya, beras, daging ayam dan daging sapi.

Penyebab kenaikan sendiri lanjutnya, dikarenakan cuaca ekstrem yang mengganggu hasil panen para petani.

Sehingga harga beras mengalami kenaikkan namun permintaan masyarakat terbilang tinggi. "Kami saat ini tengah mengkoordinasikan ke Bulog," imbuhnya.

Sedangkan kenaikan harga pada daging dan telur ayam dikarenakan pakan ternak dengan harga cukup tinggi, sehingga berimbas pada harga dua komoditi tersebut.

Di sisi lain, Tezar menyampaikan bahwa Pemkot terus berupaya untuk mengendalikan inflasi dengan menggelar pasar murah yang mana untuk kegiatan itu mengunakan anggaran Belanja Tak Terduga (BTT). "Anggaran kegiatan pasar murah cukup besar mencapai Rp21 miliar," sebutnya.

Dari anggaran itu pihaknya menyiapkan 98 ribu paket sembako yang mana setiap satu paketnya itu telah disubsidi sebesar Rp20 ribu.

Ia pun berharap, dari pelaksanaan pasar murah ini tidak hanya menekan inflasi saja. Tapi juga menjaga kestabilan harga dan bisa membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari - hari. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner