Bersinergi Bersama Dewan Pendidikan, Wali Kota Banjarmasin: Pembelajaran Luring Perlu Diperbaiki | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 08 Desember 2022

Bersinergi Bersama Dewan Pendidikan, Wali Kota Banjarmasin: Pembelajaran Luring Perlu Diperbaiki

BERITABANJARMASIN.COM - Meningkatkan mutu pendidikan Kota Banjarmasin sebagai barometer pendidikan di Kalsel, Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina minta dewan pendidikan ikut berkontribusi.

Ibnu memaparkan ada kekhawatiran putusnya mata rantai pembelajaran karena pandemi Covid-19. Sehingga proses belajar mengajar harus dilakukan secara daring. "Jadi pembelajaran online itu menggerus nilai index pendidikan," katanya, Rabu (7/12/2022).

Sehingga menjadi perhatian pihaknya, untuk mengejar ketertinggalan dengan melaksanakan pembelajaran luring lebih baik.

Dengan demikian maka tidak ada lagi anak putus sekolah dikarenakan tidak bisa mengikuti pembelajaran. "Kami meminimalisir anak - anak putus sekolah dikarenakan faktor ekonomi," imbuhnya.

Untuk itu kata ia hadirnya dewan pendidikan sebagai mitra bisa memberikan sumbagan pemikiran dalam memajukan dunia pendidikan.

Menanggapi hal itu, Ketua Dewan Pendidikan Banjarmasin Muhammad Iderus mengatakan pihaknya akan menjalankan program kualitas anak didik.

Terlebih dimasa transisi saat ini, dimana anak yang sudah melakukan pembelajaran melalui online bisa kembali aktif melakukan pembelajaran tatap muka.

"Kita juga membentuk forum komite untuk mendapatkan informasi apa saja yang diperlukan," jelasnya.

Ia pun berharap dengan keikut sertaan pihaknya bisa membantu pemerintah kota dalam meningkatkan mutu pendidikan yang selama ini memiliki nilai tinggi. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner