BERITABANJARMASIN.COM - Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin memperingati Hari Ibu ke-94 tahun 2022, dengan tema, 'Perempuan Terlindungi, Perempuan Berdaya', bertempat di Hotel Rodhita Banjarmasin, Jumat 16/12/22.
Turut hadir, Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina, Wakil Wali Kota Banjarmasin, H Arifin Noor, Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman, Ketua TP-PKK, Hj Siti Wasilah, Wakil Ketua TP-PKK Hj Hardiyanti, Ketua DWP Kota Banjarmasin, Rusdiati, Forkopimda dan pimpinan SKPD serta jajaran terkait.
Dalam kesempatan itu, Hj Siti Wasilah dikukuhkan sebagai Bunda Forum Anak Kota Banjarmasin oleh Walikota Banjarmasin. Selain itu, dilaksanakan penyerahan sejumlah penghargaan, diantaranya adalah Penghargaan untuk Kelurahan Sungai Baru, sebagai Kategori Utama Desa/Kelurahan Peningkatan Kualitas Keluarga Terbaik pada Kabupaten/Kota Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2022.
Selain itu, Ketua TP-PKK teraktif tingkat Kecamatan diraih Banjarmasin Selatan dan Ketua TP-PKK teraktif tingkat Kelurahan diraih Alalak Utara, serta Pemenang Lomba Bercerita Tingkat TK/PAUD yang diraih oleh Malyka Raisya Anna'imi dari TK Badarmasih. Lomba Bercerita Tingkat SD dimenangkan oleh, Muhammad Rayhan Firdaus dari SD Kebun Bunga IV, serta Lomba Bercerita Tingkat SMP/MTs dimenangkan oleh, Riduan dari MTsN 3 Banjarmasin.
H Ibnu Sina mengucapkan selamat atas pelantikan dan penghargaan yang diraih oleh beberapa instansi, Disampaikannya, peringatan Hari Ibu menjadi momen perhatian Pemko Banjarmasin kepada ibu-ibu hebat yang ada di Kota Banjarmasin. "Semoga perempuan terus tetap terlindungi dan berdaya," kata H Ibnu Sina.
Ia berharap, Hari Ibu tahun 2022 tersebut agar kiranya menjadi kesadaran semua untuk memberi perhatian terhadap para ibu. "Hari Ibu secara khusus diperingati dan itu bagian yang tidak dapat terpisahkan dari sejarah perjuangan Bangsa Indonesia," terangnya.
Maka dari itu, dalam peringatan Hari Ibu tersebut H Ibnu Sina memberikan apresiasi kepada ibu-ibu dan juga seorang perempuan yang selalu mendampingi bapak-bapak di setiap harinya. "Saya kira tanpa ada seorang perempuan disisi seorang laki-laki, tidak ada laki-laki hebat di dunia ini," ungkapnya.
H Ibnu Sina melanjutkan, seorang ibu atau perempuan adalah madrasah pertama bagi anak-anaknya, karena anak-anak yang hebat pasti lahir dari orang tua yang hebat. "Mudah-mudahan dari kegiatan ini kita bisa mengambil pelajaran dan hikmat sehingga semua semakin sayang dengan kelurga," pungkasnya. (Diskominfotik - Bjm)
Posting Komentar