Pesan Peringatan Hari Bela Negara : Bekali Diri dengan Agama dan Ilmu Pengetahuan | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 19 Desember 2022

Pesan Peringatan Hari Bela Negara : Bekali Diri dengan Agama dan Ilmu Pengetahuan

BERITABANJARMASIN.COM - Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin menggelar upacara peringatan Hari Bela Negara Ke-74 yang dipimpin oleh Kepala Kejaksaan Negeri Banjarmasin, Indah Laila, S.H., M.H., bertempat di halaman Balai Kota Banjarmasin, Jalan RE Martadinata, Senin 19/12/2022.

Dalam kegiatan itu, Kepala Kejaksaan Negeri Banjarmasin, Indah Laila, S.H., M.H menyampaikan amanat Presiden Republik Indonesia yang berbunyi, bela Negara adalah sikap, perilaku, dan tindakan warga negara, baik secara perseorangan maupun kolektif dalam menjaga kedaulatan, keutuhan wilayah, serta keselamatan bangsa dan negara.

Dipaparkannya, Bela Negara juga merupakan kehormatan bagi setiap warga negara yang dilaksanakan dengan penuh kesadaran, tanggung jawab dan rela berkorban dalam pengabdian kepada bangsa dan negara.

"Pada peringatan Hari Bela Negara ke-74 Tahun 2022 ini, saya mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama menunaikan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan peran dan profesi kita masing- masing, untuk ikut serta dalam Bela Negara,” ucapnya.

Indah Laila melanjutkan, Nilai Dasar Bela Negara adalah Cinta Tanah Air, Sadar Berbangsa dan Bernegara, Setia pada Pancasila sebagai Ideologi Negara, Rela Berkorban untuk Bangsa dan Negara dan Kemampuan Awal Bela Negara.

"Nilai-nilai inilah yang harus terus diimplementasikan dalam Program Pembinaan Kesadaran Bela Negara, baik itu di lingkungan pendidikan, lingkungan pekerjaan, maupun lingkungan masyarakat pada umumnya," ujarnya.

"Jadikan hari ini sebagai momentum bagi kita semua, untuk semakin meningkatkan kesadaran, semangat, serta kewajiban dalam membela negara, membangun bangsa, dan mempertahankan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai,” sambungnya.

Indah Laila berpesan kepada seluruh generasi muda, khususnya di Kota Banjarmasin agar selalu membekali pribadi dengan agama, ilmu pengetahuan serta teruntuk orang tua yang telah diperingati pada hari Ibu tempo hari lalu maka berikanlah contoh yang baik kepada anak-anak, "mengingat umur golden age ini dari 0 hingga 5 tahun yang merupakan pembentukan fisik," pesannya.

"Harapan saya kepada generasi milenial sekolah yang giat, tentu dengan dia sudah dibekali pribadi yang kuat dan tangguh, baik secara edukasi pendidikan formal maupun agama, Insya Allah mereka akan menjadi pribadi yang berkualitas," harapnya.

Selain unsur forkopimda, upacara tersebut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman dan para pimpinan SKPD, dengan peserta upacara terdiri dari Satpol PP Damkar bersama unsur ASN di Lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin. (Diskominfotik - Bjm)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner