BERITABANJARMASIN.COM - Ketua Badan Pemenangan Pemilu dan Pilkada (BP3) DPD PKS Kalsel, Hendra mengatakan mesin politik partai sudah panas untuk mengikuti Pemilu 2024.
"Kami sudah siap dari ranting. Mesin politik PKS ini sudah panas duluan, tinggal mencari bahan bakar yang tepat dan bagaimana pembakarannya," ujarnya.
Menurutnya, PKS di Kalsel telah mempersiapkan kelengkapan struktur hingga tingkat ranting termasuk pembaharuan Kartu Tanda Anggota (KTA) bahkan hingga saksi pada pemilihan pun sudah disiapkan.
"Jadi untuk persiapan, ujung tombak PKS sudah siap pada pemilihan 2024," ucapnya.
PKS kata Hendra juga akan memaksimalkan Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) untuk mempersiapkan caleg-caleg perempuan yang akan terjun kemasyarakat.
Selain itu, mengingat suara milenial yang mendominasi pada Pemilu 2024, PKS lanjutnya juga akan menyuasun perencanaan dan strategi khusus dalam menggaet suara kaula muda. "Kalau di partai itu sudah ada yang namanya PKS muda, tinggal dikembangkan saja," ucapnya.
Adapun PKS untuk Kota Banjarmasin pada Pemilu 2024 kata ia menarget 9 hingga 10 kursi yang mana saat ini baru bisa menempatkan lima kadernya di DPRD Kota Banjarmasin. "Harapan kami masing-masing Dapil bisa memperoleh dua kursi," katanya. (maya/sip)
Posting Komentar