Ditarget Rp50 Miliar di 2023, Bapenda Kalsel Maksimalkan Potensi PAP | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 18 Mei 2023

Ditarget Rp50 Miliar di 2023, Bapenda Kalsel Maksimalkan Potensi PAP

BERITABANJARMASIN.COM - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kalsel ditarget realisasi pajak air permukaan (PAP) pada 2023 sebesar Rp50 miliar. 

Menanggapi hal itu, Kepala Bapenda Kalsel Subhan Nor Yaumil mengatakan per tanggal 30 April 2023 untuk PAP baru terealisasi 11,43 persen dari target ditetapkan. 

Meskipun begitu, pihaknya kata Subhan berupaya mencapai target tersebut namun juga menyesuaikan dengan potensi PAP yang ada di Kalsel saat ini.

"Kami memperkirakan angka realistis di 2023 itu sekitar Rp17 miliar hingga Rp20 miliar," ujarnya usai rapat kerja bersama Komisi II dan Kepala UPPD Samsat se-Provinsi Kalsel di gedung DPRD Kalsel (17/5/2023).

Subhan mengungkapkan hal ini karena ada sejumlah kendala dan hambatan pada PAP yang harus diselesaikan diantaranya masih adanya beberapa perusahaan yang belum memiliki 
Surat Izin Pemanfaatan Air Tanah (SIPA).

Kemudian beberapa perusahaan belum memiliki alat untuk perhitungan volume air atau water meter, masih kurangnya sosialisasi PAP serta izin atau akses masuk perusahaan dan lokasi medan sulit dijangkau. "Kedepan kami akan maksimalkan pendataan, monitoring kelapangan dan sosialisasi ke wajib pajak," jelasnya. 

Subhan menjelaskan ada 306 wajib pajak (WP) Air Permukaan (AP) yang terdaftar di Bapenda pada tahun 2022. 

Dari data tersebut, aktif bayar sebanyak 178 WP dan tidak aktif bayar sebanyak 128 WP atau dikategorikan menjadi WP pasif dan tidak 
beroperasi.

Untuk yang pasif sebanyak 111 WP, hal ini kata Subhan dapat menjadi potensi PAP yang selanjutnya dapat digali karena masih banyak
perusahaan yang belum dilakukan verifikasi lapangan. Sedangkan yang tidak beroperasi sebanyak 17 WP. "Karena setelah verifikasi lapangan perusahaan tidak menggunakan air permukaan atau perusahaan sudah tidak lagi produksi," jelasnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalsel, M Yani Helmi mengharapkan agar dinas terkait bisa benar-benar memaksimalkan potensi PAP yang ada untuk mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD). "Potensi PAP ini kami harap dapat dimaksimalkan di Kalsel,"ucapnya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner