BERITABANJARMASIN.COM - Progres pembangunan shelter rumah singgah baiman di Jalan Gubernur Soebarjo Banjarmasin Selatan, sudah masuk proses lelang.
Kepala Dinas Sosial Kota Banjarmasin, Dolly Syahbana mengatakan bahwa pembangunan shelter di target rampung September 2023.
"Saat ini masih tahapan lelang di LPSE untuk menentukan penyedia jasanya," ujarnya, Kamis (19/5/2023).
Pembangunan shelter dengan anggaran Rp 3,5 miliar itu, rencanannya akan dibangun tiga ruangan yang masing - masing memiliki daya tampung 60 orang.
Shelter sendiri ujar Dolly diperuntukkan bagi gepeng lansia, disabilitas dan anak terlantar. Sebab sejauh ini penampungan digabung bersama Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ). "Agar bisa dibedakan dengan ODGJ yang terkadang dapat mengganggu," kata ia.
Selain itu tambahnya pihaknya juga kewalahan dalam menampung baik gepeng maupun anjal yang terjaring razia dengan perlawanan yang ditunjukkan yang mampu merusak tembok hanya untuk kabur dari rumah singgah tersebut.
Ia pun berharap dengan pembangunan shelter tersebut rumah singgah baiman bisa lebih tertata dan lebih baik lagi. (arum/maya)
Posting Komentar