BERITABANJARMASIN.COM - Pemilihan Nanang dan Galuh Banjarmasin mulai dibuka pendaftaran peserta sejak 8 hingga 30 Juni 2023.
Kepala Bidang Pariwisata Disbudporapar Kota Banjarmasin, Fitriah mengatakan ada beberapa persyaratan bagi calon peserta yang ingin mendaftar.
Seperti berdomisili di Banjarmasin, memiliki KTP/KTA Banjarmasin, surat keterangan aktif kuliah usia 16-23 tahun, belum menikah atau tidak pernah kawin, tinggi badan minimal 165 cm untuk nanang dan 156 cm untuk galuh.
Kemudian tidak menjabat sebagai duta wisata di daerah lain, serta sehat jasmani dan rohani. "Kami buka pendaftaran sebanyak - banyaknya bagi calon peserta," tuturnya, Sabtu (10/6/2023).
Setelah akhir pendaftaran, maka akan ada seleksi peserta Nanang Galuh ditahap awal, yang saat ini tengah melakukan penyusunan draft proses pemilihan Nanang Galuh tersebut.
Rencananya lanjutnya akan ada seleksi lanjutan bagi para peserta untuk menentukan finalis Nanang dan Galuh. "Mudah - mudahan banyak pendaftar yang berbakat," ucapnya.
Pemilihan Nanang Galuh itu juga merupakan upaya pihaknya dalam melaksanakan amanah dari UU Nomor 05 tahun 2017 mengenai kemajuan kebudayaan, yang disampaikan pada para finalis saat memasuki karantina nantinya.
Para peserta diberi pembekalan materi tentang pariwisata, promosi pariwisata, tugas fungsi Nanang dan Galuh serta nantinya bisa menjadi perwakilan kota Banjarmasin untuk ajang duta pariwisata.
"Ini bentuk upaya pemerintah memperkenalkan kepada masyarakat umum tentang kebudayaan yang dimiliki Banjarmasin," jelasnya.
Dimana Nanang Galuh terpilih nantinya akan menjadi penggiat budaya serta mengawal budaya Banjar untuk dapat dikenal luas secara nasional maupun internasional. (arum/maya)
Posting Komentar