Warga Sungai Jelai Banjarmasin Urunan Beli Tanah untuk Jalan dan Jembatan Penghubung | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Rabu, 19 Juli 2023

Warga Sungai Jelai Banjarmasin Urunan Beli Tanah untuk Jalan dan Jembatan Penghubung

BERITABANJARMASIN.COM - Warga Sungai Jelai Kelurahan Mantuil Banjarmasin Selatan urunan beli tanah untuk membuat akses jalan.

Seperti yang disampaikan salah satu warga Sungai Jelai Kelurahan Mantuil Banjarmasin Selatan, Mansyah bahwa ia bersama 20 warga lainnya mengumpulkan uang sebesar satu juta rupiah.

"Kami urunan kemudian beli tanah dan kami buat jalan dan jembatan penghubung," terangnya, Selasa (18/7/2023).

Pembayaran urunan pembelian tanah sepanjang 60 meter dengan lebar satu meter tersebut secara bertahap dua kali pembayaran. Hal itu dikarenakan warga tidak memiliki kesanggupan uang jika dibayar langsung seharga Rp20 juta rupiah.

Mansyah juga menjelaskan bahwa akses jalan yang selama ini sering dikeluhkan 25 Kepala Keluarga tersebut telah lama diusulkan langsung ke pemerintah kota. "Namun nyatanya hingga saat ini tidak ada perbaikan," ungkapnya.

Apalagi disaat air pasang lanjutnya maka halaman pemukiman warga sekitar terendam dan sangat mengganggu akses jalan mereka.

Kondisi yang dialami selama bertahun - tahun tersebut, kata ia tak ayal membuat ia bersama warga lain putus asa. "Mau bagaimana lagi, kami berinisiatif membuat jalan sendiri," tambahnya.

Agar kami bisa melakukan aktifitas dengan akses jalan seadanya yang dibuat warga beberapa tahun silam itu.

Ia berharap pemerintah kota bisa membantu warga Sungai Jelai agar bisa mendapatkan infrastruktur baik jalan maupun jembatan penghubung yang layak. (arum/maya)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner