DPRD Banjarmasin: Waspada Cuaca Panas Ekstrem dan ISPA | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 29 Agustus 2023

DPRD Banjarmasin: Waspada Cuaca Panas Ekstrem dan ISPA

BERITABANJARMASIN.COM - Wakil Ketua DPRD Banjarmasin, Matnor Ali meminta masyarakat mewaspadai cuaca panas ekstrem dan Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) yang terjadi hingga hari ini (29/8/2023).

"Belakangan ini terjadi peningkatan suhu panas di Banjarmasin, kami minta masyarakat tetap menjaga kesehatan," ujarnya.

Bahkan, kondisi panas saat ini juga diperparah dengan sedikit sekali turun hujan dalam kurun waktu satu bulan terakhir, yang dinilai 
cuaca panas di Banjarmasin sudah terbilang ekstrem.

Matnor mengimbau agar masyarakat mengurangi aktivitas di luar rumah yang kurang penting serta banyak mengonsumsi air putih dan konsumsi makanan bergizi.

Dirinya juga mengingatkan agar warga Banjarmasin menggunakan masker saat bepergian ke luar rumah terutama saat menggunakan kendaraan roda dua untuk menghindari penularan ISPA.

Saat ini, dampak Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Kalsel mengakibatkan angka kasus Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) di Banjarmasin semakin meningkat sejak Juli 2023.

Dari data Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Banjarmasin dari setiap Puskesmas, bahwa pada bulan Juli 2023 sudah terdata sebanyak 4.351 kasus ISPA di Banjarmasin. 

"Bagi warga yang mengalami gejala ISPA, segera periksa ke Fasilitas Pelayanan Kesehatan terdekat, untuk mencegah penyakit semakin parah," katanya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner