Tangani Enceng Gondok dan Gulma, PUPR Banjarmasin Turunkan Pasukan Turbo Lakukan Pembersihan | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 18 Januari 2024

Tangani Enceng Gondok dan Gulma, PUPR Banjarmasin Turunkan Pasukan Turbo Lakukan Pembersihan

BERITABANJARMASIN.COM - Tangani enceng gondok dan gulma yang menjadi langganan setiap tahunnya, Bidang Sungai Dinas PUPR Banjarmasin terjunkan puluhan pasukan turbo melakukan pembersihan.

Kepala Bidang Sungai Dinas PUPR Banjarmasin, Hizbul Wathony mengatakan bahwa pihaknya terus melakukan pengawasan terhadap enceng gondok yang saat ini terus ada di kawasan Sungai Martapura.

"Kami optimalkan pasukan turbo dibantu kapal sapu-sapu dari Balai Wilayah Sungai (BWS) untuk membersihkan enceng gondok," tuturnya, Kamis (18/1/2024).

Adapun tiga titik pembersihan pasukan PUPR itu yakni, kawasan PDU Sungai Gampa, Antasari dan Pasar Lama.

Dari empat grup tersebut sebutnya terdiri dari 10 orang dimasing - masing grup dengan melakukan pembersihan secara manual.

"Balai membantu meminjamkan alat eksavator untuk mengangkut gulma di PDU," ujarnya.

Selain itu, lanjutnya pihaknya juga memanfaatkan kapal pembersih sungai Hervest di jam - jam tertentu.

Sebab kata ia, hervest hanya bisa beoperasional di saat air sungai dalam keadaan tenang tidak bergelombang. 

"Kami terus melakukan pengawasan untuk memastikan kebersihan sungai. Agar tidak mengganggu jalur sungai bagi masyarakat," tutupnya. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner