BERITABANJARMASIN.COM - Wakil Wali Kota Banjarmasin Arifin Noor telah melalui proses Pencocokan dan Penelitian (Coklit) oleh Petugas Pemutkhiran Data Pemilih (Pantarlih) dan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjarmasin Rusnailah beserta jajarannya.
Dimana sebelumnya proses coklit telah dilakuakan Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina di rumah dinas belum lama tadi.
Dari proses tersebut maka Wawali Banjarmasin telah melakukan pendataan diri sebagai pemilih dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.
"Mari kita sukseskan proses coklit pilkada yang dilakukan pantarlih," ujarnya, usai melakukan proses coklit, Selasa (25/6/2024).
Arifin mengatakan pentingnya partisipasi semua warga dalam proses demokrasi, termasuk memastikan diri terdaftar sebagai pemilih.
Ia mengapresiasi kerja keras seluruh tim Pantarlih dan jajaran KPU dalam melaksanakan tugas mereka.
"Saya mengajak seluruh warga Kota Banjarmasin untuk memastikan diri terdaftar sebagai pemilih," katanya.
Untuk itu dia meminta kepada para lurah dan RT berperan aktif melakukan pendampingan membantu warga melakukan coklit.
Karena menurutnya partisipasi semua lapisan masyarakat, sangat penting dalam mewujudkan pemilihan yang berkualitas dan demokrasi.
"Jadi siapkan data diri anda mengikuti coklit mulai 24 Juni - 24 Juli 2024," imbuhnya.
Ia pun berharap dengan pendataan ini seluruh warga kota seribu sungai yang memenuhi syarat dapat terdaftar dengan baik dan turut berpartisipasi aktif dalam Pilkada serentak 2024. (arum/sip)
Posting Komentar