Wali Kota Banjarmasin Serahkan Sapi Kurban ke RSUD Sultan Suriansyah | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 20 Juni 2024

Wali Kota Banjarmasin Serahkan Sapi Kurban ke RSUD Sultan Suriansyah

BERITABANJARMASIN.COM - H+3 Hari Raya Iduladha 1444 H, Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina serahkan satu ekor sapi kurban ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Suriansyah, Rabu (19/6/2024).

Menurut Ibnu kegiatan itu merupakan wujud rasa syukur dan ibadah kurban yang rutin dilaksanakan setiap tahun. 

"Ini bagian dari wujud rasa syukur kita sekaligus juga menunaikan ibadah kurban. Daging kurban nantinya akan dibagikan kepada semua karyawan, ASN, dan masyarakat sekitar," tuturnya.

Dimana pelaksanaan penyembelihan dan pemotongan dilakukan secara bergotong royong para karyawan sebagai wujud kebersamaan.

Kemudian daging dibagikan kepada seluruh karyawan. Pada kesempatan itu juga Ibnu ikut melakukan pemotongan hewan kurban.

"Alhamdulillah bisa melaksanakan tugas 'juleha' atau jurus sembelih halal sesuai dengan ketentuan syariat," katanya.

Kendati demikian, lanjutnya ia memastikan pelayanan di rumah sakit tidak terganggu meski ada kegiatan pemotongan hewan kurban.

Sebab pelayanan menjadi pokok utama dalam rumah sakit, yang berhubungan langsung dengan masyarakat.

"Pelayanan tetap berjalan. Yang bertugas di pelayanan tetap melayani, sementara yang tidak bertugas di bagian pelayanan ikut bergotong royong di sini. Doakan semuanya lancar," jelasnya.

Ia oun berharap kegiatan tersebut tidak hanya menjadi momen untuk beribadah, tetapi juga mempererat kebersamaan di antara karyawan dan masyarakat sekitar. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner