Banggar - TAPD Kalsel Rampungkan Pembahasan KUPA PPAS 2024 | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 08 Agustus 2024

Banggar - TAPD Kalsel Rampungkan Pembahasan KUPA PPAS 2024

BERITABANJARMASIN.COM - Badan Anggaran (Banggar) bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kalsel telah merampungkan pembahasan Kebijakan Umum Perubahan APBD (KUPA) dan Prioritas Platform Anggaran Sementara (PPAS) dengan nilai APBD P 2024 dikisaran Rp11 triliun lebih, Rabu (7/8/2024) sore.

Pembahasan tersebut untuk memfinalisasi KUPA PPAS 2024 yang kemudian akan dilakukan penetapan dan pengesahan dalam rapat paripurna DPRD Kalsel.

Dalam rapat tersebut, TAPD selaku eksekutif banyak mendapat usulan dari anggota Banggar agar SKPD di mitra kerja masing-masing Komisi dapat diperjuangkan baik dari segi penambahan anggaran maupun pergeseran untuk kegiatan yang lebih urgent.

Seperti yang disampaikan Anggota Banggar yang juga selaku Ketua Komisi II, Imam Suprastowo meminta agar Pemprov Kalsel mengalokasikan Rp10 miliar untuk mendukung sarana prasarana maupun renovasi Kesamsatan yang ada di 13 kab/kota.

Selain itu Imam juga mengupayakan usulan pergeseran anggaran dari dana tunjangan Dinas Pertanian senilai Rp20 miliar yang tak terpakai untuk dialihkan ke program kegiatan Optimalisasi Lahan (Oplah).

Menanggapi hal tersebut, Ketua TAPD Kalsel, Roy Rizali Anwar mengatakan, atas usulan dari anggota Banggar, pihaknya akan memanggil para SKPD terkait untuk melihat sejauh mana prioritas dan kemampuan keuangan daerah.

"Jika suatu kegiatan dianggap tidak menjadi prioritas, anggaran untuk program tersebut dapat digeser ke yang lebih penting," jelasnya.

Ini lanjut Roy adalah cara untuk memastikan bahwa APBD yang digunakan secara efektif dan efisien sesuai dengan kebutuhan dan prioritas yang ada.

Sementara itu, Supian HK mengucap syukur atas difinalisasinya pembahasan KUPA PPAS APBD 2024 yang sudah disepakati bersama TAPD.

"Alhamdulillah, pembahasan KUPA PPAS 2024 disepakati dan berjalan lancar dan akan segera diparipurnakan," katanya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner