BERITABANJARMASIN.COM - Disbudporapar Kota Banjarmasin bakal menggelar turnamen Bategangan Layangan (Layangan Aduan), pada 24 Oktober 2024 mendatang.
Plt Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Banjarmasin Ikhsan Budiman mengatakan bahwa lomba tersebut rencana digelar kawasan Sungai Lulut. "Lomba itu nantinya akan memperebutkan piala Wali Kota Cup 2024," ujarnya, Rabu (16/10/2024).
Adapun peserta yang sudah terdaftar sekitar 64 orang di kategori anak dan dewasa.
Ikhsan membeberkan, layang-layang merupakan sebuah budaya permainan, khususnya bagi warga Kota Banjarmasin.
Sehingga menurutnya dengan adanya perlombaan itu tentu dapat memperkenalkan kepada masyarakat Kota Seribu Sungai terkait keunikan lomba kelayangan.
"Ini kan salah satu permainan yang biasanya anak-anak tahun 80-90-an saja. Jadi adanya lomba betegangan kelayangan ini, untuk memunculakan lagi permainan jaman dulu yang mungkin banyak orang tak mengetahui," urainya.
Permainan ini dapat dilakukan secara perorangan atau bersama kawan-kawan. Dimana mengikuti permainan layangan juga harus memperhatikan lokasi permainan.
Disisi lain, hadirnya turnamen betegangan kelayangan ini ujarnya lagi untuk mengingat kembali atau bernostalgia dengan permainan tradisional tersebut. "Jadi mengingat lagi asyiknya permainan masa kecil tahun 80-90-an lah," tuturnya.
Adapun hadiah diperebutkan dengan total puluhan juta rupiah bagi para pemenang nantinya. (arum/sip)
Posting Komentar