Wali Kota Banjarmasin Wisuda 957 Santri Santriwati TK/TPA Al Quran | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 15 Oktober 2024

Wali Kota Banjarmasin Wisuda 957 Santri Santriwati TK/TPA Al Quran

BERITABANJARMASIN.COM - 957 santri dan santriwati TK/TP Al Quran Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kota Banjarmasin, ikuti Wisudah Akbar ke 36 di Halaman Balai Kota Banjarmasin, pada Sabtu (12/10/2024).

Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina mengatakan adanya kerjasama BKPRMI di Banjarmasin bersama organisasi lain, agar anak-anak di Banjarmasin tidak ada yang buta huruf Al Quran.

"Semoga berkah wisuda ini dan mendapat pembelajaran," tuturnya.

Disisi lain, kata Ibnu pembelajaran melalui BKPRMI yang sudah dilaksanakan 35 tahun lebih ini, diharapkan dapat terus melahirkan qori-qoriah dan hafidz-hafidzah di Kota Seribu Sungai.

Sementara itu, Ketua Umum DPD BKPRMI Kota Banjarmasin, Muhammad Mahali berharap kepada ratusan santri yang di wisuda, agar bisa mandiri, cerdas, sehat dan peka dengan keadaan sosial.

"Dan kami berpesan pada santri, ayo lebih giat lagi belajar. Jangan sampai disini saja, karena disini hanya awal dari pembelajaran," ujarnya.

Mahali bilang, jumlah santri-santriwati yang diwisuda tahun ini lebih banyak dari tahun sebelumnya.

Dimana Tahun lalu sekitar 800, sedangkan ditahun ini 900 santri/santriwati yang di wisuda.

Setelah lulus di wisudah ini, dirinya ingin para santri bisa berkembang dengan kemampuan mereka masing-masing.

"Kalau memang bagus di tahfidz silakan. Kalau bisa tilawah, silakan. Dan jika ada ada yang bisa ceramah, silakan ceramah," pungkasnya. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner