BERITABANJARMASIN.COM - Pemerintah Kota Banjarmasin mulai membenahi kawasan wisata Siring Menara Pandang. Penataan ini merupakan bagian dari program 100 hari kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarmasin, Yamin–Ananda.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar) Kota Banjarmasin, Fitriah, mengatakan pembenahan mencakup perapian stan kuliner, penambahan lampu penerangan, serta penguatan fasilitas umum lainnya.
"Revitalisasi awal untuk 10 stan kuliner ditargetkan selesai pertengahan Mei 2025," kata Fitriah, Senin (21/4/2025).
Ia menyebutkan seluruh stan kuliner nantinya akan diseragamkan dengan desain rumah Banjar untuk memperkuat identitas lokal.
Pembenahan ini didukung oleh dana CSR, sementara kekurangannya akan ditutup melalui anggaran perubahan.
Selain itu, Disbudporapar juga bekerja sama dengan Dinas Perhubungan untuk menambah lampu Penerangan Jalan Umum (PJU), serta Diskominfotik untuk menghadirkan akses Wi-Fi gratis di area wisata.
"Harapannya, pengunjung tidak hanya menikmati pemandangan sungai, tapi juga bisa bersantai sambil mencicipi kuliner khas Banjarmasin," ujarnya.
Siring Menara Pandang merupakan salah satu ikon wisata Banjarmasin yang berada di pusat kota. Kawasan ini rutin dikunjungi warga lokal maupun wisatawan. Pemerintah kota berkomitmen menjadikan area tersebut semakin nyaman dan representatif. (arum/sip)
Posting Komentar