BERITABANJARMASIN.COM - Wali Kota Banjarmasin Muhammad Yamin HR melakukan silaturahmi dan halalbihalal bersama para wajib pajak dari sektor perhotelan, hiburan, restoran, periklanan, pengembang, asosiasi notaris, hingga perbankan, Selasa (15/4/2025).
Yamin menekankan pentingnya partisipasi aktif semua sektor dalam mengatasi kondisi darurat sampah yang tengah dihadapi kota berjuluk Seribu Sungai ini.
Ia mengajak seluruh pelaku usaha dan perbankan untuk turut serta dalam edukasi pengelolaan dan pemilahan sampah dari sumbernya masing-masing.
“Lampu hijau dari Kementerian Lingkungan Hidup atas izin pemanfaatan kembali TPA Basirih harus dimaksimalkan. Ini bukan lagi tempat pembuangan, melainkan untuk pengelolaan yang sesuai regulasi,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan bahwa dalam 100 hari kerja pertama duet kepemimpinannya bersama Ananda, persoalan tata kelola sampah menjadi prioritas, selain peningkatan infrastruktur di sejumlah titik kota.
“Saya harap strategi pengelolaan ini bisa selaras dengan sektor hotel, restoran, kafe (horeka), dan semua yang hadir di sini. Kita ingin Banjarmasin keluar dari situasi ini secara bersama-sama,” tutupnya. (arum/sip)
Posting Komentar